Kenalkan Willow, Kucing Penghuni Gedung Putih yang Diadopsi Jill Biden

Untuk pertama kalinya dalam lebih dari belasan tahun, seekor kucing tinggal di Gedung Putih. Namanya Willow, dan dia adalah kucing pertanian berusia 2 tahun, bermata hijau, abu-abu dan putih dari Pennsylvania. Kucing tersebut pertama kali menarik perhatian ibu negara Jill Biden saat sedang berkampanye.
Jill Biden berencana membawa seekor kucing ke Gedung Putih usai suaminya menang pemilu. Setelah berbulan-bulan berlalu tanpa ada kabar, pada bulan lalu, Gedung Putih mengatakan kucing itu akan datang pada bulan Januari.
Willow dinamai kota kelahiran ibu negara Willow Grove, Pennsylvania. Michael LaRosa, juru bicara ibu negara mengatakan, Tabby berambut pendek membuat Jill Biden terkesan setelah dia melompat ke atas panggung dan menyela ucapannya selama kampanye 2020 di Pennsylvania.
Terakhir kali kucing mendiami Gedung Putih pada masa Presiden George W. Bush. Saat itu, Bush Jr memelihara kucing yang diberi nama India. Sebelumnya, Presiden Bill Clinton memelihara kucing yang diberi nama Socks.
Stacy Cordery, yang mengajar sejarah dan kepemimpinan di Dickinson State University, mengatakan menyambut hewan peliharaan selalu menjadi saat yang membahagiakan bagi keluarga mana pun. Selain itu, kepemilikan anjing dan kucing dapat mmeningkatkan daya tarik publik Biden pada saat ada masalah politik bagi presiden.