Relawan Adi Pamungkas mengajarkan mendongeng dan mengajarkan membaca buku di Bale Buku, Cakung, Jakarta, Sabtu (20/11/2021).
Kegiatan tersebut untuk memperingati Hari Anak Sedunia yang diperingati setiap tanggal 20 November dengan tema 'Masa Depan Yang Lebih Baik untuk Setiap Anak'.
Budaya literasi perlu dibiasakan dari dalam lingkungan pertama anak, yakni keluarga.
Sebelumnya, warga memanfaatkan pos ronda menjadi perpustakaan mini. Lokasi tersebut kini bernama Bale Buku.
Hal itu dilakukan untuk meningkatkan literasi anak-anak di lingkungan tersebut.
Tak hanya berisi buku-buku, ornamen di perpustakaan Bale Buku juga ditambah dengan seruan gemar membaca seperti mural.
Anak-anak bahkan mengenakan kaos yang seragam sebagai bentuk kekompakan.