Kapolda Riau, Irjen Agung Setya turun langsung ke lokasi hutan rimbun di Giam Siak Kecil. Untuk sampai ke lokasi tim harus menyuusri darat 5 jam dari Pekanbaru, 30 menit menyeberangi sungai dengan perahu dan berjalan ke dalam hutan sejauh sekitar 2 km. (Raja Adil/detikcom)
Operasi sendiri digelar setelah Kapolda menggelar patroli udara. Hasilnya, terlihat hutan yang rimbun habis dijarah pelaku illegal logging. (Raja Adil/detikcom)
Komplotan mafia yang dipimpin pelaku bernama Mat Ari alias Anak Jendral itu ditangkap oleh tim gabungan. (Raja Adil/detikcom)
Foto: Kapolda Riau, Irjen Agung Setya memimpin operasi gabungan pengungkapan illegal logging di Cagar Biosfer Giam Siak Kecil, Riau (Raja Adil/detikcom)
Di dalam hutan terlihat rel-rel terbuat dari kayu untuk memudahkan pekerja mengeluarkan kayu. (Raja Adil/detikcom)
Sementara di dalam, terlihat kayu-kayu berusia puluhan tahun sudah tumbang. Bahkan, kayu sudah diolah menjadi papan dan siap diedarkan sebelum akhirnya ditangkap tim gabungan. (Raja Adil/detikcom)
Di Giam Siak Kecil dan Kerumutan terlihat hutan yang hijau rimbun dijarah para pelaku illegal logging. Kayu-kayu alam itu ditebang dan diangkut pakai perahu lewat perairan di sekitar kawasan hutan. (Foto: dok. istimewa)