Gibran yang Hilang Misterius di Gunung Guntur Terus Dicari

Keluarga menunjukan foto M Gibran Arrasyid.
M Gibran Arrasyid hilang misterius di Gunung Guntur, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Proses pencarian bocah pendaki itu tengah dilakukan oleh pihak berwenang.
Kapolsek Tarogong Kaler Iptu Masrokhan, menjelaskan, Gibran mendaki Gunung Guntur yang berada di Kecamatan Tarogong Kaler bersama 13 orang temannya pada Sabtu (18/9). Gibran dinyatakan hilang pada Minggu (19/9) pagi atau sekitar pukul 08.00 WIB.
Gibran terakhir terlihat berada di dalam tenda.
Saat ini polisi telah memeriksa sejumlah saksi atas kejadian hilangnya bocah pendaki tersebut.
Pencarian masih terus dilakukan petugas gabungan. Pencarian sempat terkendala karena hujan deras yang turun di lokasi itu sejak Senin (20/9) pagi.