Menengok Simulasi Kegempaan Sesar Lembang di Bandung Barat BAGIKAN URL telah disalin Dalam simulasi tersebut, warga berhamburan menyelamatkan diri saat gempa terjadi sesuai instruksi yang sebelumnya disampaikan petugas BNPB. Untuk menyelamatkan diri dan keluarga saat gempa terjadi, warga diedukasi supaya berlindung di bawah meja maupun mengangkat kursi melindungi kepala. Warga kemudian diarahkan menuju titik kumpul supaya lebih aman. Mereka juga harus bisa melihat rambu evakuasi. Tak cuma itu, warga juga diedukasi soal cara membantu evakuasi dan memberikan pertolongan pada korban gempa. BNPB bahkan meminta peran dari perempuan dalam setiap rumah tangga supaya mampu mengedukasi anggota keluarga lainnya cara evakuasi saat terjadi gempa. Sesar Lembang menjadi salah satu sesar aktif di Jawa Barat yang harus diwaspadai potensi bencananya.