Aksi Galang Dana Untuk Palestina di Lampu Merah

Sejumlah komunitas melakukan aksi penggalangan dana di kawasan Karet, Jakarta, Selasa (18/5/2021).
Dengan membawa bendera serta atribut Palestina para relawan ini menghampiri pengendara yang tengah menunggu lampu merah.
Komunitas tersebut diketahui berasal dari remaja masjid, karang taruna, pendaki muslim, hingga massa aksi yang telah selesai melakukan demonstrasi di Kedutaan Besar Amerika Serikat.
Aksi penggalangan dana dimulai pada pukul 15.30 WIB, terlihat belasan relawan membagi tugas di titik-titik lampu merah.
Beberapa menit berselang massa aksi dari Kedutaan Besar Amerika ikut menjadi relawan.
Aksi ini merupakan aksi perdana yang akan dilanjutkan dengan penggalangan dana yang sama di Bekasi.
Dana yang terkumpul tersebut nantinya akan disalurkan melalui Adara Relief International.
Diketahui konflik antara Israel dan Palestina kembali memanas, ratusan warga telah menjadi korban.