Foto Udara Banjir di Kabupaten Bekasi Imbas Tanggul Citarum Jebol

Foto udara banjir di Kampung Babakan Banten, Pebayuran, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (22/2/2021).
Banjir diketahui terjadi akibat jebolnya tanggul Sungai Citarum.
Akibatnya, rumah warga di kawasan Kampung Babakan Banten, Pebayuran, Kabupaten Bekasi, pun terendam banjir.
Dilansir dari Antara, banjir juga menyebabkan lima desa terisolir selama tiga hari.
Penampakan rumah-rumah warga yang terendam banjir di kawasan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, akibat jebolnya tanggul Sungai Citarum.