Menengok Jalur Pedestarian Unik di Taman Arcamanik Bandung BAGIKAN URL telah disalin Jalur pedestarian di Taman Arcamanik, Kota Bandung, ditata menjadi unik. Jalur pedestarian itu digambar dan enak dipandang. Terdapat beberapa gambar di jalur pedestarian itu yang membuat pejalan kaki nyaman. Jalur pedestarian itu juga sudah dilengkapi fasilitas untuk penyandang disabilitas yakni dipasang guiding bloks berwarna kuning. Beragam gambar dan pesan yang tertulis membuat trotoar itu berbeda dengan lainnya. Jalur pedestarian itu dihiasi dengan gambar ular tangga. Selain itu juga terdapat beberapa quote yang mengingatkan warga agar gemar berjalan kaki. Dua orang warga melintas di jalur pedestrian yang dihiasi aneka gambar unik. Kini warga menjadi bertambah nyaman melintas di trotoar tersebut. Salah satu pesan yang tertera adalah 'Berjalan 3 Jam Per Minggu Mengurangi Risiko Penyakit Jantung 35 %,'