Aksi Sinterklas-Putri Dayung Sambut Natal di Akuarium Seoul

Sejumlah penyelam mengenakan pakaian Sinterklas dan putri duyung saat menyelam di Coex Aquarium yang berada di Kota Seoul, Korea Selatan, Selasa (4/12/2019).
Sinterklas tersebut berenang bersama ribuan ikan yang berada di akuarium tersebut.
Kegiatan itu digelar untuk menyambut Natal 2019.
Aksi para penyelam tersebut menarik perhatian para pengunjung akuarium.
Ada pula pengunjung yang mengabadikan aksi sinterklas dan sejumlah penyelam lainnya tersebut lewat bidikan kamera.
Diketahui, Natal menjadi salah satu hari libur nasional yang paling dinanti di Korea Selatan. Berbagai persiapan dan acara pun digelar di bulan Desember untuk menyambut Natal.