Kisah Pengepul Barang Bekas yang Bikin Resah Warga BAGIKAN URL telah disalin Sejumlah pengepul barang bekas memilah sampah di pinggir jalan Sunter, Jakarta Utara, Senin (24/6). Menurut keterangan pengepul mereka dipindah ke tempat ini karena adanya pembangunan ITF Sunter. Adanya tumpukan sampah ini, membuat kawasan tersebut terlihat kumuh. Warga pun resah karena sampah ini menimbulkan bau tidak sedap. Sementara itu, menurut petugas Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, pembagunan ITF Sunter ini belum jelas selesai dibangunnya. Para pengepul berharap Pemprov DKI menyediakan tempat penumpukan sampah di tempat yang jauh dari pemukiman warga sambil menunggu ITF Sunter dibangun. Seorang warga melintasi di depan tumpukan sampah di pinggir jalan Sunter. Tumpukan sampah ini menimbulkan bau tidak sedap. Namun bau tidak sedap tersebut tidak membuat pengepul ini membatalkannya menyantap bakmi. Seorang warga melintasi di depan tumpukan sampah di pinggir jalan Sunter.