Proses evakuasi KRL yang anjlok dan terguling di Kebon Pedes, Bogor, Jawa Barat terus dikebut hingga malam hari. Evakuasi dilakukan menggunakan crane yang didatangkan dari Bandung. (Foto: Zakia Liland/detikcom)
Pantauan detikcom di lokasi, Minggu (10/3/2019), crane tersebut terlihat mengangkat gerbong yang terguling untuk kembali ke rel. (Foto: Zakia Liland/detikcom)
Pengembalian gerbong ke rel itu dilakukan dengan mengaitkan tali di badan gerbong dan kemudian diangkat menggunakan crane. Dari 3 gerbong yang tersisa, proses evakuasi dilakukan satu per satu. (Foto: Zakia Liland/detikcom)
Dirut PT KAI Edi Sukmoro mengatakan proses evakuasi diharapkan segera tuntas. Tujuannya, agar jalur bisa dilewati KRL secara normal. (Foto: Zakia Liland/detikcom)
Akibat peristiwa ini, KRL rute Jakarta-Bogor hanya dilakukan sampai Stasiun Depok ataupun Bojong Gede. Sementara, KRL dari Stasiun Bogor ke Jakarta untuk sementara belum dapat beroperasi. (Foto: Zakia Liland/detikcom)