Penampakan terkini Taman Langsat yang akan direvitalisasi.
Taman seluas 3,6 hektar ini terus dikunjungi oleh warga setiap harinya.
Taman tersebut berada di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Taman ini dilengkapi arena olahraga, salah seorang warga tengah menggunakan alat olahraga. Dari empat alat, satu alat terlihat sudah rusak.
Disisi kiri taman juga terdapat ayunan yang masih dapat digunakan.
Arena bermain anak juga ada, namun dua ayunan di sisi kanan taman Langsat ini tengah rusak.
Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta Suzi Marsitawati mengatakan pihaknya akan melakukan revitalisasi taman di Jakarta selama 2019 ini. Revitalisasiini memakan biaya sebanyak Rp 140 miliar.
Soal alasan revitalisasi, Suzi mengatakan kelima taman tersebut sudah 10-15 tahun belum mendapatkan perbaikan. Sehingga, menurut Suzi, kondisinya saat ini benar-benar memerlukan perbaikan.