PDI-P Gelar Rakornas Pemilu 2019

PDI Perjuangan (PDI-P) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemilu 2019.
Hadir dalam rakornas tersebut, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Wasekjen PDIP Ahmad Basarah serta politikus PDIP Djarot Saiful Hidayat.
Acara digelar di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (1/12/2018).
Rakornas itu dalam rangka konsolidasi kemenangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin di pilpres dan kemenangan PDIP di pileg.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri disebutkan tidak hadir di Rakornas hari ini.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memimpin Rakornas ini.
Hasto menjelaskan, dalam Rakornas, seluruh pengurus PDIP se-Indonesia bakal hadir. Sementara itu, sebelumnya, kepala daerah yang merupakan kader PDIP telah dikumpulkan untuk konsolidasi.
PDI Perjuangan (PDI-P) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemilu 2019.
Hadir dalam rakornas tersebut, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Wasekjen PDIP Ahmad Basarah serta politikus PDIP Djarot Saiful Hidayat.
Acara digelar di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (1/12/2018).
Rakornas itu dalam rangka konsolidasi kemenangan Joko Widodo-Maruf Amin di pilpres dan kemenangan PDIP di pileg.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri disebutkan tidak hadir di Rakornas hari ini.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memimpin Rakornas ini.
Hasto menjelaskan, dalam Rakornas, seluruh pengurus PDIP se-Indonesia bakal hadir. Sementara itu, sebelumnya, kepala daerah yang merupakan kader PDIP telah dikumpulkan untuk konsolidasi.