Jokowi Joget Dayung di Final Badminton Asian Games BAGIKAN URL telah disalin Jokowi berjoget sambil menggoyangkan tangannya seperti gerakan mendayung. Iriana dan Wiranto yang berada di sampingnya juga ikut berjoget mengikuti irama. Jokowi menyapa penonton final bulutangkis putra antara Indonesia melawan China. Jokowi hadir dengan mengenakan kemeja putih dan jaket warna merah. Sejumlah menteri Kabinet Kerja juga menonton final bulutangkis putra Asian Games 2018 malam ini. Sebelumnya, Jokowi yakin tim badminton beregu putra Indonesia akan meraih emas di pertandingan ini.