Presiden Jokowi memanfaatkan waktu cuti bersama Lebaran untuk berolahraga. Dua hari sebelum masa cuti bersama Idul Fitri usai, Jokowi berlari mengitari Kebun Raya Bogor.(Foto: Kris - Biro Pers Setpres)
Seorang warga bernama Supriadin, menerima jaket yang dipakai Jokowi. Dia mengaku senang karena baru pertama kali datang ke Kebun Raya Bogor dan langsung bisa bertemu Jokowi. (Foto: Kris - Biro Pers Setpres)
"Bangga sekali saya. Baru ke Kebun Raya tadi dikasih itu (jaket)," ucap pria asal Cibinong ini. (Foto: Kris - Biro Pers Setpres)
Jokowi berolahraga sekitar pukul 11.15 WIB. Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, mengatakan suasana Kebun Raya Bogor itu cukup ramai. (Foto: Kris - Biro Pers Setpres)
Banyak masyarakat yang berolahraga dan bertamasya bersama keluarganya. Di antara mereka tak segan meminta foto bersama Jokowi. (Foto: Kris - Biro Pers Setpres)
Tak hanya dengan orang dewasa, Jokowi juga berfoto bersama anak-anak yang berwisata di kota hujan ini. (Foto: Kris - Biro Pers Setpres)
Jokowi sempat foto di Jembatan Merah yang juga dikenal sebagai jembatan cinta. Jembatan ini menyimpan mitos yang terus bikin pengunjung Kebun Raya Bogor penasaran. (Foto: Kris - Biro Pers Setpres)