Ketua KPU Arief Budiman menjelaskan daftar pemilih sementara dan tetap (DPS/DPT) Pilkada serentak 2018 dan Pemilu 2019.
Rapat digelar di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (21/5/2018).
Rapat dipimpin Ketua Komisi II Zainudin Amali (kanan).
Rapat tersebut dihadiri Ketua KPU Arief Budiman (tengah), Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri, Zudan Arif Fakrulloh (kiri) serta Komisioner KPU Evi Novida Ginting.
KPU mengatakan ada sekitar 800 ribu pemilih yang diduga belum memiliki KTP elektronik atau e-KTP. KPU berharap segera ada jalan keluar dari kasus ini.