Detik-detik Tomahawk Memborbardir Suriah

AS mengklaim ada total 115 rudal gabungan ketiga negara untuk memborbardir Suriah. Ini adalah Rudal Tomahawk milik AS yang diluncurkan dari kapal USS Monterey yang tengah berada di Laut Merah. Foto: Dok. Reuters
Rudal Tomahawk dilengkapi dengan pengarah GPS, hulu ledak konvensional atau nuklir, tangki penuh, kamera inframerah, mesin jet turbo dan sayap yang bisa dilipat. Ini detik-detik saat ditembakkan menuju Suriah. Foto: Dok. Reuters
Rudal Tomahawk saat sudah berada di langit setelah diluncurkan. Total ada 66 Tomahawk yang ditembakkan ke Suriah. Foto: Dok. Reuters
USS Monterey Angkatan Laut Amerika Serikat tampak memerah saat melontarkan rudal Tomahawk, yang memiliki daya jelajah hingga 1.600 km. Foto ini diambil dari potongan video yang dirilis Pentagon. Foto: Dok. Reuters
Tampak kapal USS Monterey penuh dengan asap pekat setelah rudal dilontarkan. Selain dari kapal laut, serangan juga dilakukan lewat udara oleh AS, Inggris, dan Prancis. Foto: Dok. Reuters
Foto: Selain rudal Tomahawk, serangan juga melibatkan Rudal Storm Shadow milik Inggris. Rudal ini memiliki berat 1,3 ton dengan daya jelajah hingga 250 kilometer. (Foto: MBDA UK Ltd 2016)