Penampakan Bandar Narkoba Menggelepar Usai Didor di Tepi Jalan

Penangkapan ke dua pria diduga pengedar narkoba berlangsung di jalan Tritura Medan, Sumatera Utara, Selasa (20/3) pagi . Salah seorang di antaranya kritis setelah dihadiahi timah panas milik petugas BNNP Sumut karena berusaha melarikan diri saat akan ditangkap.
Usai ditembak, bandar itu meringis kesakitan dan menggelepar di tepi jalan.
Karena mengganggu arus lalu lintas yang akan masuk ke sebuah perkantoran, ia digotong ke trotoar.