×
Ad

Trio ABG Kakak Adik di Bogor Coba-coba Jadi Begal, Berujung Dihajar Warga

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Rabu, 12 Nov 2025 10:13 WIB
Ilustrasi terduga begal dihajar warga (Foto: dok. detikcom)
Bogor -

Percobaan begal terjadi di wilayah Jalan Narogong, Kecamatan Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Percobaan begal itu dilakukan tiga orang remaja yang merupakan kakak adik.

"Baru mau coba-coba, jadi dia umur 15, 16, 17 adik kakak. Yang tengah ini dia badannya gede, mau coba-coba memeras," kata Kapolsek Cileungsi Kompol Edison kepada wartawan, Rabu (12/11/2025).

Peristiwa itu terjadi pada Senin (10/11) dini hari. Edison mengatakan ketiga pelaku mengendarai dua sepeda motor saat beraksi.

"Nah, yang tengah umur 16 tahun ini gebrak mobil. (Korban) takut kan, kabur. Nabrak di Cileungsi Hijau," jelasnya.




(rdh/haf)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork