Sinjai - Jumlah korban tewas akibat banjir bandang di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, terus meroket. Jika data Kamis pagi masih 174 orang, pukul 13.15 Wita, jumlahnya menjadi 183 orang.Data tersebut dilansir Satkorlak Sinjai, Kamis (22/6/2006). Selain korban tewas, sebanyak 64 orang dipastikan masih hilang. Dari jumlah tersebut di Kecamatan Sinjai Utara sebanyak 49 meninggal, luka berat 8 orang, luka ringan 18 orang, dan hilang 2 orang.Sedangkan di Kecamatan Sinjai Timur, jumlah korban meninggal 38 orang dan korban hilang 48 orang.Sementara di Kecamatan Sinjai Tengah korban meninggal karena longsor 42 orang, luka berat 10 orang, dan hilang 3. Di Kecamatan Sinjai Barat, korban meninggal karena longsor 5 orang dan hilang 3 orang.Korban meninggal di Kecamatan Sinjai Selatan tercatat 2 orang dan korban hilang 2 orang. Kecamatan Sinjai Borong, korban meninggal karena longsor tercatat 47 orang dan hilang 6 orang.Sedangkan korban di Kecamatan Bulu Poddo dan Telu Limpoe, Pulau Sembilan hingga saat ini belum terdata.
(umi/)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini