PKS ke Jokowi: Proyek 'Roro Jonggrang' Bisa Gagal Kalau Salah Nakhoda

PKS ke Jokowi: Proyek 'Roro Jonggrang' Bisa Gagal Kalau Salah Nakhoda

Matius Alfons - detikNews
Rabu, 23 Feb 2022 06:23 WIB
Mardani Ali Sera
Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera (Ari Saputra/detikcom)
Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur nanti berasal dari non partai. Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengingatkan Jokowi proyek IKN bisa gagal jika salah pilih pemimpin.

"IKN itu proyek pertaruhan besar bagi Pak Jokowi. Proyek 'Roro Jonggrang' ini bisa gagal jika salah memilih nakhoda," kata Mardani kepada wartawan, Selasa (22/2/2022) malam.

Mardani mengatakan ada banyak tantangan yang akan dihadapi Otorita IKN. Antara lain tantangan dari sisi ekologi, ekonomi, hingga sosial.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tantangan sisi ekonomis, teknokratis hingga ekologis dan sosiologis sangat besar. Monggo Pak Jokowi pilih yang terbaik, karena itu hak prerogatif beliau. PKS akan mengawal dan kritis-konstruktif," ucapnya.

Anggota Komisi II DPR ini tidak mempersoalkan jika akhirnya sosok yang terpilih dari non partai. Yang terpenting, kata dia, sosok tersebut mampu menanggung beban anggaran dan martabat bangsa Indonesia.

ADVERTISEMENT

"Dari manapun pastikan berkualitas. Karena beban anggaran dan martabat bangsa ada di pundaknya," ujarnya.

Simak Video 'Jokowi: Pemindahan IKN Bukan Sekedar Pindah ASN-Bangun Gedung Pemerintah':

[Gambas:Video 20detik]




Jokowi sebelumnya mengatakan dirinya telah memilih kepala otorita IKN dan sosoknya segera diumumkan. Pelantikan bakal digelar dalam waktu dekat.

"Ya mungkin, mungkin ini, minggu-minggu depan juga. Mungkin minggu-minggu depan akan kita lantik," kata Jokowi kepada wartawan, usai acara peresmian NasDem Tower, Selasa (22/2).

Jokowi tidak menyebut kriteria kepala otorita tersebut. Dia menegaskan kepala otorita akan berasal dari nonparpol.

"Nonparpol," ujarnya.

Halaman 3 dari 2
(maa/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads