US Food and Drug Administration (FDA) atau Badan Pengawas Makanan dan Obat-obatan Amerika Serikat mengatakan ahli bedah harus berhenti beroperasi selama 45 hari sementara sejumlah bukti diperiksa oleh panel penasihat khusus.
Keputusan tersebut menyusul ribuan keluhan yang diterima FDA pada November 1991. Keluhan tersebut berasal dari perempuan-perempuan yang sudah melakukan operasi dan kemudian mengalami sejumlah masalah seperti pecahnya implan, pengerasan jaringan payudara, dan rasa nyeri berkepanjangan.
Hopkins disebut memakai implan produksi Dow Corning dalam operasi rekonstruksi payudara pada 1977 dan 1986 yang kemudian pecah. Reuters juga melansir saat itu telah terdaftar 130 citizen lawsuit melawan Dow Corning.