Toko Terbakar di Dekat Depok Town Square Dipasang Garis Polisi

Toko Terbakar di Dekat Depok Town Square Dipasang Garis Polisi

Faisal Anwar - detikNews
Selasa, 17 Des 2019 08:41 WIB
Foto: Kebakaran pertokoan di Depok (Faisal Anwar/detikcom)
Depok - Kebakaran yang melanda pertokoan di dekat Mal Depok Town Square sudah padam. Salah satu toko yang terbakar kini dipasangi garis polisi.

Pantauan detikcom di Jalan Margonda, Depok, Selasa (17/12/2019), polisi tampak berjaga di depan toko yang terbakar itu. Garis polisi melintang di lokasi kejadian.


Menurut saksi mata atas nama Mar, yang terbakar adalah warung ketoprak. Kebakaran itu merembet ke toko lain. Ada 3 toko yang terbakar, namun hanya warung ketoprak itu yang hangus total.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lalu lintas di Jalan Margonda ke arah Lenteng Agung tampak padat. Polisi terlihat mengatur lalu lintas. (gbr/hri)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads