Jelang Debat KPUD, Agus Yudhoyono: Gerilya Lapangan Kekuatan Saya

Dinamika Pilgub DKI

Jelang Debat KPUD, Agus Yudhoyono: Gerilya Lapangan Kekuatan Saya

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Rabu, 28 Des 2016 15:25 WIB
Foto: Gibran Maulana Ibrahim/detikcom
Jakarta - Debat resmi yang akan digelar KPUD semakin dekat pelaksanaannya, yaitu pada 13 Januari 2017. Untuk persiapan debat, calon Gubernur DKI Agus Yudhoyono berkata akan terus melakukan gerilya lapangan.

"Tentu saya akan terus lakukan gerilya lapangan karena ini merupakan kekuatan dan pentingnya saya dengarkan langsung aspirasi masyarakat dan masalah yang ada di tengah warga," ujar Agus di Pasar Ular, Plumpang, Koja, Jakarta Utara, Rabu (28/12/2016).

Terus bergerilya, kata Agus, akan melengkapi pemahamannya terhadap isu terbaru di masyarakat. Hal itu juga akan menyempurnakan program yang ditawarkannya kepada warga Jakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Itu akan semakin lengkapi pemahaman saya terhadap isu terkini, isu yang paling dirasakan vital bagi masyarakat dan secara keseluruhan akan menyempurnakan program yang saya tawarkan ke masyarakat," ungkapnya.

Untuk sisa waktu hingga masa pencoblosan, anak pertama SBY ini akan menyiapkan strategi guna meningkatkan elektabilitasnya.

Bagaimana strateginya, Agus tidak akan membongkarnya. Dia menyerahkan kepada masyarakat untuk menilai dia dari penampilan sehari-harinya di lapangan.

"Tim sudah siapkan strategi untuk semakin meningkatkan elektabilitas, baik melalui kegiatan lapangan seperti ini maupun kegiatan lainnya. Dan itu semua saya anggap sebagai bentuk dari upaya sprint terakhir di bulan-bulan Januari-Februari," paparnya. (gbr/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads