Kenal Lama dengan Sunny, Aguan: Dia Tempat Menyampaikan Aspirasi

ADVERTISEMENT

Sidang Suap Raperda Reklamasi

Kenal Lama dengan Sunny, Aguan: Dia Tempat Menyampaikan Aspirasi

Dhani Irawan - detikNews
Rabu, 27 Jul 2016 19:39 WIB
Aguan dan Sunny (Foto: Hasan Alhabshy)
Jakarta - Bos PT Agung Sedayu Group, Sugiyanto Kusuma alias Aguan, mengaku sudah kenal lama dengan staf khusus Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama, Sunny Tanuwidjaja. Bagi Aguan, Sunny adalah sosok tempat menyampaikan masukan dan aspirasi.

"Kalau ada aspirasi dan atau masukan saya sampaikan melalui Sunny," kata Aguan saat ditanya jaksa penuntut umum di Pengadilan Tipikor, Jl Bungur Raya, Kemayoran, Jakpus, Rabu (27/7/2016).

Jaksa kemudian menanyakan, masukan apa yang sering disampaikan ke Sunny. Menurut Aguan, dia banyak memberikan masukan, namun sebagian ada yang ditolak. "Kita baru masukin saja udah ditolak, tapi karena kita dekat dengan gubernur kita nggak mau ambil tindakan hukum," imbuhnya.

Sunny dan Aguan sudah sama-sama diperiksa KPK. Diduga, ada komunikasi intensif antara Sunny dan Aguan. Disebut-sebut KPK sudah memiliki rekaman keduanya.

Dalam wawancara di balai Kota beberapa waktu lalu, Sunny mengakui punya hubungan dengan pengusaha dalam rangka tugas mengatur pertemuan dengan Ahok.

"Kebanyakan kalau pengusaha itu persepsinya, Pak Gubernur ini dekat dengan pesiden, bisa memberi masukan ke presiden. Mereka sempat ngobrol dengan Pak Gub (gubernur) harapannya bisa disampaikan ke presiden," kata Sunny.

"Saya ngatur pertemuan Pak Ahok dengan berbagai macam pengusaha, mau Pak Aguan, Pak Trihatma, siapa pun," kata Sunny. (mad/mad)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT