Rute KRL Bekasi-Kota Terganggu, Penumpang Menumpuk di Jatinegara

KRL Anjlok

Rute KRL Bekasi-Kota Terganggu, Penumpang Menumpuk di Jatinegara

Rina Atriana - detikNews
Rabu, 06 Apr 2016 17:58 WIB
Penumpukan penumpang di Stasiun Jatinegara (Foto: Flora Febrianindya/pasangmata)
Jakarta - Selain di Stasiun Manggarai, Cikini, Sudirman, dan Cawang, penumpukan penumpang juga  terlihat di Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur, akibat adanya KRL anjlok di kawasan Menteng. Para penumpang menunggu kepastian KRL kembali beroperasi normal.

Berdasarkan foto yang dikirim kontributor pasangmata, Flora Febrianindya, Rabu (6/4/2016), tampak ratusan penumpang berdiri di sekitar peron. Tua-muda menunggu kereta yang akan mengangkut mereka ke tempat tujuan.

Stasiun Jatinegara merupakan stasiun pertama dari Manggarai untuk kereta yang akan menuju Bekasi. Akibat insiden ini, rute Bekasi - Jakarta Kota mengalami gangguan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pihak PT KCJ mengatakan, proses evakuasi gerbong yang anjlok diperkirakan selesai pukul 18.30 WIB. Bagi penumpang yang sedang terburu-buru dan tak bisa menunggu hingga kembali normal, dipersilakan untuk menggunakan moda transportasi lain.

"Bagi pengguna jasa yang tidak dapat menunggu dapat melakukan pengembalian tiket pada loket Stasiun dan diimbau untuk menggunakan moda transportasi lain," kata Manajer Komunikasi PT KRL Commuter Jabodetabek (KCJ) Eva Chairunnisa, Rabu (6/4).

(rna/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads