Honda Jazz Ringsek Berat Tabrak Pohon di Depan Gedung WTC Sudirman

Honda Jazz Ringsek Berat Tabrak Pohon di Depan Gedung WTC Sudirman

- detikNews
Rabu, 15 Apr 2015 06:46 WIB
Jakarta - Sebuah mobil Honda Jazz ringsek berat setelah menabrak pohon di depan gedung WTC, Sudirman, Jakarta Pusat. Akibat kejadian itu, arus lalu lintas menjadi tersendat.

"Kejadian dilaporkan 06.15 WIB," ucap petugas TMC Polda Metro Jaya, Brigadir Jeri ketika dikonfirmasi, Rabu (15/4/2015).

Jeri mengatakan, petugas saat ini sedang berada di lapangan untuk melakukan penanganan. Belum ada data lengkap terkait kecelakaan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Baru itu saja, untuk data lengkapnya masih menunggu petugas di lapangan," tukas Jeri.

Tampak dari foto warga yang di-mention ke akun @TMCPoldaMetro, bagian depan Honda Jazz warna putih itu terlihat hancur berantakan. Sepertinya sopir Honda Jazz menabrak pohon dalam kecepatan tinggi.

Belum diketahui penyebab insiden tersebut. Selain itu, Jeri juga belum dapat memberi informasi tentang adanya korban dalam peristiwa itu.

"Belum tahu, baru itu saja," tutupnya.

(dha/bar)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads