Korban Penipuan First Travel di Bandung Lebih 200 Orang

Korban Penipuan First Travel di Bandung Lebih 200 Orang

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Kamis, 24 Agu 2017 16:15 WIB
Kantor First Travel di Kota Bandung. (Foto: Dony Indra Ramadhan)
Bandung - Agen perjalanan umrah First Travel gagal memberangkatkan ribuan jemaah. Di Kota Bandung, diperkirakan ada ratusan calon jemaah atau korban yang sudah mendaftar umrah melalui perusahaan tersebut.

Hal itu diungkapkan salah seorang calon jemaah umrah asal Bandung, Jafar Sidik Yusuf (52), saat dihubungi detikcom via telepon, Kamis (24/8/2017) siang. Ia mengatakan jumlah pendaftar ini berdasarkan anggota grup WhatsApp (WA) calon jamaah umrah asal Bandung.

Pembentukan grup WA tersebut menyusul terungkapnya dugaan penipuan dana perjalanan umrah oleh bos First Travel. "Sampai sekarang jumlah total anggota grup ada 126 orang," ucap Jafar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Kantor First Travel Bandung Tutup Sejak Dua Minggu

Dia menjelaskan jumlah tersebut bukanlah angka pasti total jemaah asal Bandung yang akan berangkat melalui agen perjalanan umrah tersebut. Menurut Jafar, dipastikan lebih dari 200 orang yang mendaftar.

"Jumlah 126 itu baru perwakilan dari satu keluarga. Saya saja daftar lima orang. Kalau satu orang dikalikan dua sudah 240 sekian orang," katanya.

Ia rencananya berangkat umrah tahun depan. "Saya calon jemaah yang sudah bayar dan akan berangkat tahun 2018," kata Jafar.

Jafar mengaku memasang spanduk di kantor First Travel, Jalan Ibrahim Adjie, Kota Bandung. Spanduk itu bertuliskan nomor teleponnya untuk mengajak calon jemaah lainnya gabung grup WA. Namun ia malah diajak oleh calon jemaah lain yang lebih awal membentuk grup.

"Setiap saya lewat ke sana kantor itu tutup terus. Saya bingung mau tanya ke siapa. Makanya saya di situ tempelkan spanduk untuk bikin grup," ujar Jafar. (bbn/bbn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads