Dilempar Bom Molotov, Kantor DPD PKS Depok Nyaris Terbakar
Senin, 21 Mei 2007 12:53 WIB
Jakarta - Sebuah bom molotov dilempar ke Kantor DPD PKS Depok. Whuzz, api pun berkobar setelah sebelumnya bom itu memantul ke mobil pengurus yang ada di depan kantor.Bom molotov itu dilempar orang tak dikenal pada Senin 21 Mei 2007 sekitar pukul 02.30 WIB ke kantor DPD PKS Depok yang terletak di Jl Beringin Raya, Margonda, Depok."Ada suara keras yang membangunkan dua pegawai kami. Mereka buru-buru keluar. Saat itu sudah ada kobaran api setinggi 2 meter, 10-20 cm dari mobil," ujar Ketua DPD PKS Depok Prihandoko saat dihubungi detikcom, Senin (21/5/2007) pukul 12.30 WIB.Dua pegawai DPD PKS Depok itu lantas mengambil selang air dan mematikan kobaran api. "Untung langsung tahu. Kalau tidak, nggak tahu lagi. Bisa saja mobil meledak dan kantor terbakar," imbuhnya.Akibat lemparan bom molotov itu, bemper mobil Kijang berwarna abu-abu tua milik salah satu pengurus DPD PKS itu sedikit terbakar. "Untungnya tidak ada korban," kata Prihandoko lega.
(nvt/ana)











































